kamuswisata.com – Jendela pesawat yang kita lihat selalu memiliki bentuk oval, bukan kotak. Ternyata di balik bentuk itu ada alasannya, sudah tahu belum?
Pada masa lalu, tepatnya sebelum 1950-an jendela pesawat sebenarnya berbentuk kotak, mengutip Reader’s Digest, Selasa, 24 Januari 2023.
Namun, seiring berjalannya waktu, jendela pesawat berubah menjadi melengkung di setiap sisinya.
Perubahan itu bukan hanya sekadar estetika semata, tapi ada alasannya. Berikut penjelasan selengkapnya kenapa jendela pesawat berbentuk oval, bukan kotak.
Alasan jendela pesawat berbentuk oval
Seorang Product Operations Specialist di Scott’s Cheap Flights bernama Willis Orlando menjelaskan jendela pesawat berbentuk oval itu untuk keamanan.
“Sudut membulat dirancang untuk membantu mendistribusikan tekanan secara merata pada jendela, mengurangi kemungkinan jendela retak karena perubahan tekanan udara,” ujar Willislll Orlando.
Kemudian, saat dunia penerbangan mengalami perkembangan dan banyak orang yang memilih jalur udara, banyak pesawat yang terbang lebih tinggi.
Dengan terbang lebih tinggi, maka pesawat akan menghadapi lebih sedikit hambatan di udara dan bahan bakar juga lebih hemat.
Lantaran pesawat terbang semakin tinggi, maka tekanan juga semakin meningkat. Perbedaan tekanan antara bagian dalam dan luar menyebabkan lebih banyak penumpukan tekanan.
Jendela pesawat berbentuk kotak bisa mematikan
Pada 1953 dan 1954, ada tiga pesawat yang mengalami kecelakaan dan hancur di udara karena konsentrasi tegangan yang disebabkan oleh tepi tajam jendelanya.
Ketiga pesawat tersebut adalah milik de Havilland Comet dari Britania, maskapai penerbangan pesawat jet komersial pertama dunia.
Analisis kecelakaan menunjukkan lelehan logam yang berasal dari sudut jendela berbentuk kotak, telah menyebabkan pesawat jatuh.
Hal tersebut membuat desain jendela yang awalnya berbentuk kotak berubah menjadi oval, seperti yang kamu lihat seperti sekarang ini.
Jendela bentuk oval bisa mengalirkan tekanan secara lebih merata ke sekitar jendela, sedangkan yang bentuk persegi cenderung menumpuk tekanan di sudutnya.
Dengan bentuk baru dan lebih baik ini, tekanan dapat mengalir dengan lancar dan penerbangan dengan pesawat menjadi lebih aman.
Nah, itulah penjelasan lengkap mengenai alasan kenapa jendela pesawat berbentuk oval bukan kotak.
Kamu Bisa Baca Artikel Lain dari kamuswisata.com di Google News